PERDHANA WIBYSONO
APARATUR Desa Sidodadi, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, berkomitmen melaksanakan pembangunan dengan program padat karya. Hal itu sesuai arahan Presiden Joko Widodo dan Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan.
Kepala Desa Sidodadi Rahmat Witoto mengatakan dana desa tahap pertama 2018 telah digulirkan. Pihaknya langsung melaksanakan pembangunan infrastruktur jalan cor beton penghubung antardusun. Jalan cor beton sepanjang sekitar 290 meter itu menghubungkan Dusun Kedondong—Damaragung.
“Pembangunan infrastruktur jalan di Desa Sidodadi menggunakan dana desa 2018 secara bertahap sesuai jadwal pencairan. Keseluruhan jalan yang akan dibangun cor beton sepanjang 2,9 km,” kata dia, Selasa (15/5).
Desa yang telah definitif sejak 1960 itu merupakan kampung yang sangat strategis. Desa itu terletak di jantung Kecamatan Sidomulyo.
Menurut Rahmat, pembangunan infrastruktur diharapkan mendongkrak perekonomian warga sekitar. Dia menambahkan pencairan tahap pertama digunakan untuk pembangunan jalan, warung desa, dan perbaikan kantor desa.
Dia memerinci pembangunan infrastruktur jalan yang sedang dibangun di Dusun Kedondong merupakan satu-satunya akses jalan bagi pelajar SDN 4 Sidodadi. Dia menjelaskan dengan dibangunnya jalan tersebut, pihaknya ikut mendukung pemerintah dalam mencerdaskan bangsa. “Diprioritaskan jalan itu karena akses menuju sekolah,” kata dia.
Sejak bergulirnya dana desa beberapa tahun silam, seluruh pembangunan infrastruktur jalan di Sidodadi merupakan program padat karya. “Sejak awal program padat karya sudah diterapkan di sini.”
Sejak awal program padat karya sudah diterapkan di sini.
Perpustakaan Seru
Dia menambahkan Sidodadi sudah memiliki perpustakaan seru bernama Dapok Pithok. Perpustakaan itu memiliki konsep rumah pintar berbasis teknologi internet.
Warga sekitar khususnya pelajar dapat memanfaatkan rumah pintar itu untuk mencari ilmu dan pengetahuan. “Konsep rumah pintar ini untuk mencerdaskan masyarakat,” ujarnya.
Dia mengatakan warung desa yang sudah berjalan sejak tahun lalu bergerak di bidang usaha penjualan elpiji. Bidang usaha itu sebelumnya sudah dilakukan kajian agar berdampak kepada warga sekitar. “Usaha ini sudah berjalan sejak tahun lalu.” (D10)
perdhana@lampungpost.co.id
Discussion about this post